Iklan

Bupati Kolaka Timur, Resmi Kukuhkan Pengurus komisi irigasi koltim

By Iswan
Sabtu, 09 Desember 2023, Desember 09, 2023 WIB Last Updated 2023-12-10T02:26:33Z
masukkan script iklan disini
masukkan script iklan disini


KOLTIM.NUSPOS.com- Bupati Kolaka Timur Abd Azis mengukuhkan pengurus Komisi Irigasi Koltim periode 2023 – 2028 di Aula Pemda, kompleks perkantoran desa lalinggato kecamatan tirawuta, Kolaka Timur, Sulawesi tenggara. Pengukuhan pengurus Komisi Irigasi turut  dihadiri Sekda Kolaka Timur, Andi Muh. Iqbal Tongasa, Kapolres Kolaka Timur, AKBP Yudhi Palmi Dj, BWS IV Sulawesi Tenggara, Danramil Tirawuta, pimpinan OPD, Asisten dan para Kabag lingkup Pemkab Koltim.Kamis (7/12/2023).


"Mustakim Darwis, dikukuhkan sebagai ketua umum dan Arisman sebagai ketua harian"


Bupati Abdul Azis mengatakan pengukuhan pengurus Komisi Irigasi Kolaka Timur ini merupakan langkah strategis untuk menjamin adanya koordinasi yang baik antara pemerintah daerah, petani, dan semua pihak terkait dalam pengelolaan sumber daya air irigasi.



“Dengan pengukuhan Komisi irigasi ini, kedepannya dapat dipastikan penyaluran air akan lebih baik dan pola tanam bagi petani akan semakin teratur, sehingga nantinya dengan pola tersebut dapat memberikan efek atau dampak pada hasil produksi pertanian di Kolaka Timur” Ujarnya


Kita semua berharap dengan hadirnya komisi irigasi ini, menjadi langkah tepat dalam mengantisipasi elnino atau kekeringan, maupun elnina atau musim penghujan.


“Saya berharap dengan hadirnya komisi Irigasi ini menjadi langkah dalam mengantisipasi terjadinya bencana alam baik masa kekeringan maupun penghujan,” pungkasnya.


Iqa mengakui irigasi merupakan faktor kunci dalam meningkatkan produktivitas pertanian, yang pada gilirannya akan berdampak positif pada kesejahteraan masyarakat.



“Kita semua menyadari bahwa pertanian adalah tulang punggung perekonomian di Kabupaten Kolaka Timur. Oleh karena itu, peran Komisi Irigasi sangat krusial dalam memastikan distribusi air irigasi yang merata dan efisien untuk mendukung keberlanjutan sektor pertanian,” kata Bupati.


Kata mantan anggota Polri yang biasa disapa Azis ini, kedepannya dibutuhkan modernisasi pertanian, mengingat Koltim sebagai lumbung padi Sultra, memiliki sekitar 18 ribu hektar lahan pertanian.


“Hal inilah yang perlu diberikan perhatian yang lebih untuk meningkatkan produksi pertanian di wilayah kita. Kepada pengurus yang baru dilantik, saya berharap agar dapat melaksanakan amanah dengan penuh tanggung jawab dan menjalankan program-program yang telah direncanakan untuk meningkatkan kualitas irigasi di wilayah Kolaka Timur,” tutupnya ( Melani )

Komentar

Tampilkan

Terkini